Tiap hari duduk terlalu lama saat bekerja di kantor? Mulai sekarang harus lebih waspada karena ternyata duduk terlalu lama bisa menggangu kesehatan tubuh terutama kesehatan tulang belakang. Satu cara yang paling ampuh untuk mencegah gangguan tulang belakang adalah dengan posisi duduk yang benar. Bagaimana cara duduk yang benar? Berikut adalah penjelasan lebih lengkapnya.
- Duduk dengan Posisi Tegak
Untuk mencegah gangguan tulang belakang, duduk dengan posisi tegak sangat dianjurkan. Duduklah dengan posisi yang tegak, punggung lurus dan bahu ke belakang. Pastikan paha menempel di dudukan kursi dan bokong menyentuh bagian belakang kursi.
Tulang punggung punya bentuk yang sedikit melengkung ke depan di bagian bagian pinggang sehingga kamu bisa menaruh bantal yang berfungsi unutk menyangga tulang punggung yang melengkung sedikit itu.
- Pusatkan Beban Tubuh Pada Satu Titik
Memusatkan beban tubuh pada satu titik ini penting agar seimbang. Usahakan tidak sampai membungkuk dan kalau perlu kursi bisa kamu tarik ke dekat meja supaya posisi dudukmu di kantor saat bekerja tidak membungkuk.
- Ketahui Posisi Duduk Terbaik dengan Duduk di Ujung Belakang
Duduk di ujung belakang bisa dilakukan untuk mengetahui posisi duduk terbaik. Setelah duduk di ujung belakang, membungkuklah dalam-dalam kemudian angkat tubuh sembari membuat lengkungan dengan pusat di pinggang sejauh-jauhnya ke arah depan. Lalu kendurkan posisi itu ke belakang sampai sekitar 10 sampai 20 derajat. Dari itulah kamu bisa tahu posisi terbaikmu.
- Perhatikan Posisi Lutut
Posisi lutut juga punya peranan penting agar terhindar dari gangguan tulang belakang. Tekuklah lutut sampai sejajar dengan bagian pinggul dan usahakan jangan sampai menyilangkan kaki.
- Pakai Ganjalan Kaki
Yang satu ini khusus buat kamu punya bertubuh mungil atau memakai sepatu hak tinggi. Dengan memakai ganjalan kaki beban yang terlalu berat pada bagian tungkai bisa dikurangi.
- Lakukan Peregangan Tiap 30-45 Menit
Sempatkan waktu sebentar untuk melakukan peregangan dengan cara berdiri, berjalan mengambil air minum di dispenser atau lain sebagainya. Lakukanlah tiap 30-45 menit supaya kesegaran tubuh tetap terjaga sehingga konsentrasi bekerja tetap maksimal.
- Posisikan Tangan Senyaman Mungkin
Pastikan posisi tangan senyaman mungkin dan jangan lupa mengistirahatkan lengan dan siku. Kalau perlu gunakan sandaran tangan supaya beban pada bahu dan leher bisa dikurangi.
- Jangan Puntir Punggung Saat Mengambil Sesuatu
Waktu ingin mengambil sesuatu di samping atau belakang putarlah seluruh tubuh sebagai kesatuan agar kesehatan punggung tidak terganggu.
- Jangan Lupa Minum yang Cukup
Selain bisa menggangu kesehatan tulang belakang duduk terlalu bisa menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya batu ginjal. Karena itulah selain peregangan, konsumsilah air minum yang cukup selama bekerja di kantor.
Sumber:
http://bit.ly/2ixIjHz
http://bit.ly/2AbcmvG
http://bit.ly/2zfSpHk
http://bit.ly/2hffL91