Ini Pentingnya Olahraga untuk Kurangi Stres Selama Hari Kerja

Your Image alt

Tuntutan pekerjaan dan kerasnya persaingan, merupakan hal yang harus dihadapi mereka yang bergelut di dunia kerja, khususnya di kota-kota besar. Ini belum termasuk kemacetan dan tingginya kebutuhan hidup, telah membuat posisi kaum pekerja keras ini dihadapkan kepada risiko stres pekerjaan yang cukup tinggi.

Yang paling mengerikan, dampak stres ini ternyata tidak hanya berbahaya untuk kesehatan mental dan prestasi kerja saja. Lebih dari itu, stres membuat kamu berisiko mengidap menyakit akrdiovaskular, seperti tingginya kolesterol, penyakit jantung, darah tinggi dan lainnya.

Terus, gimana dong cara mengatasinya?

Untuk mengatasinya, ada banyak cara yang bisa dilakukan. Kamu bisa menyempatkan diri untuk mengambil liburan di akhir pekan, atau bisa juga dengan cara yang sangat murah dan sederhana, yakni rutin berolahraga, minimalnya 30 menit setiap hari.

Klaim olahraga bisa mengatasi stress telah dibuktikan lewat serangkaian percobaan ilmiah, salah satunya sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Medicine & Science In Sports & Exercise, yang menyatakan jika olahraga efektif untuk menekan tingkat stres.

Dalam penelitian ini, para ilmuwah bekerja dengan cara mempelajari tingkat kebugaran dari 200 karyawan di Swedia. Setelah itu, mereka kemudian membuat catatan tentang kemungkinan faktor risiko stres dan hubungannya dengan masalah kardiovaskular, seperti kolesterol, bobot tubuh, tekanan darah dan lainnya.

Dilansir dalam huffingtonpost.com, para peneliti berhasil menyimpulkan jika sebagian besar individu yang stres, memiliki kemungkinan yang cukup tinggi untuk menderita risiko kesehatan, terutama yang berhubungan dengan jantung, dan tekanan darah.

Yang paling menarik, karyawan dengan kondisi badan yang prima justru berada di peringkat atas sebagai karyawan dengan kinerja terbaik, tingkat stres yang rendah dan kondisi kesehatan yang lebih baik.

Menurut Markus Gerberof, selaku penulis studi, sekaligus profesor di University of Basel, menyebutkan jika stres merupakan kondisi yang sangat merugikan, dimana kondisi ini akan membuat seseorang cenderung jarang melakukan kegiatan fisik secara rutin.

Mereka yang diduga mengalami stres, cenderung lebih memilih untuk langsung pulang ke rumah, duduk di sofa dan menonton acara hiburan sambil menikmati camilan. Hal in berbeda dengan karyawan dengan prestasi membanggakan. Mereka akan lebih memilih berolahraga sepulang bekerja.

Tidak hanya itu, terkadang mereka pun mengisi waktu luangnya dengan aktivitas di luar ruangan yang menuntut banyak bergerak, seperti berjalan-jalan di taman, jogging di akhir pekan atau menikmati waktu bersama keluarga dengan aktivitas yang menyenangkan. Bagaimana, masih mau malas-malasan?

Sumber :
http://bit.ly/2hnH13h
http://bit.ly/2hhwxli
http://bit.ly/2gBXkdj

Penyakit-Penyakit Berbahaya Ini Hantui Pegawai Kantoran

Your Image alt

Apapun pekerjaannya, tidak ada yang benar-benar aman dari penyakit. Bahkan untuk pekerja kantoran yang sehari-hari hanya duduk di depan komputer, dan selalu berada di lingkungan yang dianggap bersih pun tetap saja memiliki risiko penyakit yang bisa mengganggu kesehatan yang selalu membayangi.

Jadi jangan anggap orang kantoran itu enak ya! Berikut merupakan beberapa penyakit berbahaya yang selalu mengintai para pekerja kantoran.

Sindrom karpal tunnel

Selama bekerja di depan komputer, kamu akan lebih banyak menggerakan jari untuk mengetik. Walaupun terlihat ringan, gerakan yang terjadi secara terus menerus ini berisiko menyebabkan timbulnya sindrom karpal tunner yang merupaan rasa nyeri, kesemutan dan baal di jari tangan.

Untuk mengatasinya, cobalah luangkan waktu beberapa menit untuk melakukan peregangan ringan agar ketegangan di pergelangan tangan bisa sedikit mengendur.

Maag

Saat harus mengejar deadline, banyak orang yang terus menerus terfokus kepada pekerjaan hingga akhirnya mengabaikan waktu makan. Kalaupun menyempatkan waktu untuk makan, kamu akan sulit menimatinya hingga akhirnya proses mengunyah pun kurang maksimal.

Kalau dibiarkan terus terjadi, kondisi ini berisiko menyebabkan timbulnya penyakit maag, terlebih kalau kamu termasuk seorang perokok dan nggak bisa lepas dari kopi.

Obesitas

Sebagai pekerja kantoran, aktivitas fisik kamu hanya berkutat di belakang meja. Kondisi kurang gerak ini akan menyebabkan kalori yang harusnya terbakar, malah tertimbun hingga akhirnya tanpa sadar berat badan kamu pun akan melonjak tinggi lalu picu obesitas.

Sebagai solusi, jaga asupan makanan yang baik, kurangi karbohidrat dan perbanyak konsumsi protein dan serat. Jangan lupa untuk terus berolahraga, minimalnya 30 menit per hari.

Nyeri punggung

Saat bekerja, kamu akan cenderung lebih banyak duduk dan fokus kepada pekerjaan. Kalau tidak diimbangi dengan posisi duduk yang tepat, kondisi ini bisa berakibat buruk pada tulang belakang kamu.

Untuk mengatasinya, mulailah untuk memperharikan posisi duduk dengan baik, olahraga secara teratur dan lakukan peregangan, minimalnya satu jam sekali. Selain itu, pastikan kursi yang kamu gunakan cukup empuk dan hindari duduk dengan kondisi dompet yang penuh.

Mata lelah

Selama berjam-jam kamu akan menatap layar komputer terus menerus, hingga akhirnya mata kamu pun akan merasa pegal dan lelah. Kondisi ini akan semakin parah kalau pencahaan ruangan jauh lebih gelap ketimbang cahaya yang kaluar dari layar monitor.

Solusi untuk mengatasi masalah ini adalah, usahakan untuk sesekali memalingkan pandangan ke arah yang lebih luas, dilarang keras mengucek mata dan banyak konsumsi air putih untuk mencegah dehidrasi.

Sumber:

http://bit.ly/2gR2RfH

http://bit.ly/2gEhjof

http://bit.ly/2fLzA4b

Selain Kopi, Hindari Juga 5 Makanan Ini Biar Bisa Tidur Nyenyak!

Your Image alt

Rene Ficek, seorang ahli gizi dari Seatte Sutton’s Healthy Eating, menyatakan jika banyak orang yang masih ngemil beberapa saat sebelum tidur, bukan karena mereka merasa lapar, tapi karena bosan. Sebenarnya kebiasaan ini nggak jadi masalah, selama kalian dapat memilih camilan yang baik.

Cuma sayang, banyak orang yang justru memilih camilan seperti kopi atau bahkan cokelat. Jelas ini sebuah kesalahan. Pasalnya, kandungan cafein di dalamnya justru akan membuat anda sulit tidur. Selain itu, berikut merupakan beberapa makanan lainnya yang harus diajuhi karena bisa membuat anda sulit tidur.

Sereal kemasan

Sebenarnya sereal kemasan merupakan makanan sehat. Tapi sayang, makanan ini nggak coock dikonsumsi di malam hari, terutama menjelang tidur. Pasalnya, makanan ini dapat menyebabkan anda sulit tidur. Tidak hanya itu, kandungan gula dan karbohidrat didalamnya, bisa menyebabkan anda obesitas.

Burger

Hingga saat ini perdebatan mengenai status burger sebagai makanan sehat atau tidak masih bergulir. Cuma satu yang pasti, jangan konsumsi burger sebelum tidur. Pasalnya, kandungna lemak yang tinggi, berpotensi besar memicu sakit maag, menyebabkan nyeri di dada, hingga bisa membuat anda sakit perut.

Cokelat hitam

Selain kopi, cokelat merupakan bahan makanan yang mengandung banyak kafein. Bahkan dari satu ons cokelat, didalamnya mengandung sekitar 12 mg kafein. Sudah ketebak kan hasil akhirnya? Dalam bentuk apapun, baik itu minuman atau camilan, cokelat akan membuat anda sulit memejamkan mata.

Es krim

Belakangan ini, banyak gerai es krim yang buka dan dijadikan tempat nongkrong anak muda. Alhasil, konsumsi es krim sambil nongkrong di malam hari pun makin tinggi. Sadar atau tidak, sebenarnya ada dampak buruk dari kebiasaan ini, termasuk menyebabkan kalian sulit tidur dan berisiko obesitas.

Makanan pedas

Bagi penikmat makanan pedas, camilan berupa keripik atau makanan pedas lainnya, merupakan sebuah kesenangan. Tapi ingat, jangan konsumsi makanan pedas sebelum tidur. Pasalnya, makanan pedas akan mengganggu tidur anda terganggu karena merasa gelisah atau karena gangguan pencernaan.

Agar aman, sebaiknya konsumsi makanan 2 jam sebelum tidur. Setelah itu, jangan makanan apapun hingga anda tidur. Kalaupun ingin menyantap camilan, sebaiknya konsumsi buah-buahan atau salad sayuran. Dengan camilan sehat, tidur anda pun akan lebih nyenyak.

Sumber :
http://bit.ly/2ahEsIJ
http://bit.ly/2aObHFO
http://bit.ly/2aw2QqJ

Kita Bisa Tahu Risiko Penyakit Dari Golongan Darah

Your Image alt

Ternyata ada banyak hal yang bisa diungkapkan dari golongan darah kita. Tidak percaya? Coba deh cari informasinya di berbagai artikel, baik itu di internet atau majalan. Pasti banyak informasi yang menghubungkan golongan darah dengan berbagai hal, seperti kecocokan dengan pasangan, program diet sehat dan risiko penyakit. Yang terakhir inilah yang akan kita bahas di artikel ini.

Keterkaitan golongan darah dengan risiko penyakit ini bukan isapan jempol belaka karena sudah diteliti oleh para ahli. Mary Cushman, MD, seorang profesor kedokteran dan patologi di University of Vermont bahkan berani menyatakan bahwa golongan darah tertentu rentan terhadap pada beberapa penyakit. Berikut adalah penjelasan selengkapnya yang infonya didapat dari situs health.liputan6.com.

1. Kanker Perut

Risiko penyakit yang satu ini juga sayangnya harus dihadapi oleh mereka yang punya golongan darah AB. Menurut American Journal of Epidemiology, mereka yang punya golongan darah AB punya risiko terkena kanker perut sekitar 23 persen lebih tinggi kalau dibandingingakn dengan mereka yang golongan darahnya O atau B.

Bagaimana kalau dibandingkan dengan golongan darah A? Ternyata cukup tinggi juga karena mereka punya risiko terkena kanker perut sampai 20 persen lebih tinggi dibandingkan mereka yang punya golongan darah B atau O.

Menurut Gustaf Edgren, MD, PhD, ahli epidemiologi di Karolinska University Hospital di Swedia, golongan darah AB dan A rentan pada bakteri yang disebut dengan H. pylori dalam usus yang bisa mengganggu sistem kekebalan tubuh.

2. Masalah Ingatan (memori)

Kamu yang punya golongan darah AB sebaiknya lebih waspada karena berisiko terkena gangguan kofnitif. Menurut Mary Cushman, golongan darah AB punya hubungan dengan pembekuan protein dalam darah dan hal ini pulalah yang mungkin menjadi penyebab kenapa mereka yang golongan darahnya AB cenderung punya masalah pada memorinya (ingatan).

3. Sakit Jantung

Golongan darah O harus bersyukur karena ternyata menurut studi di Harvard School of Public Health punya risiko sakit jantung lebih rendah (23 persen) dibandingkan dengan golongan darah lainnya. Studi itu juga mengungkapkan bahwa mereka yang golongan darahnya AB dan B punya risiko paling besar terkena penyakit jantung.

4. Kanker Pankreas

Satu lagi keuntungan mereka yang punya golongan darah O karena ternyata mereka punya risiko rendah mengidap kanker pankreas. Menurut penelitian dari Journal of National Cancer Institute, mereka yang golongan darahnya O 37% lebih kecil kemungkinannya umengidap kanker pankreas dibandingkan golongan darah lainnya.

5. Bisul

Mereka yang punya golongan darah O punya risiko mengalami bisul. Menurut sebuah studi yang infonya didapat dari situs health.liputan6.com, golongan darah ini entah bagaimana caranya bisa memodifikasi respon daya tahan tubuh terhadap bakteri.

Sumber:
http://bit.ly/1vav7ai
http://bit.ly/2BcwdPI
http://bit.ly/2zUdRyD
http://bit.ly/2ksCZK8

Alasan Kenapa Internet Bisa Bikin Tubuh Sehat

Your Image alt

Pernah dengan istilah sehat itu mahal? Yup istilah ini begitu keras bergema ditengah masyarakat, sekaligus menjadi pemacu kepada masyarakat untuk aktif menyuarakan gaya hidup sehat, dan mencegah berbagai hal yang menyebabkan timbulnya penyakit. Lagian siapa sih orangnya yang mau sakit

Agar bisa tetap hidup sehat, banyak cara yang bisa dilakukan, dari mengonsumsi makanan sehat, rutin berolahraga, hingga mengonsumsi suplemen tertentu untuk menjaga kesehatan tubuh. Tapi anda percaya nggak kalau internet pun bisa membuat kita tambah sehat?

Aneh memang, pasalnya selama ini Internet dikenal sebagai biang penyakit. Nah biar nggak asal tuduh, berikut merupakan alasan kenapa internet bisa dikatakan bisa menunjang gaya hidup sehat anda.

Jalin Komunikasi

Dengan komunikasi yang baik, maka semuanya akan berjalan lebih lancar. Nggak ada yang membuat salah faham hingga menyebabkan darah naik, jengkel atau hal yang menyebabkan timbulnya stress.

Uniknya lagi, internet menyediakan sarana komunikasi yang mudah dan murah, tanpa batasan. Bahkan dengan internet, komunikasi antar negara, atau bahkan antar benua, menjadi hal yang biasa dilakukan, terlebih di era sosial media yang mampu membawa komunikasi ke dunia yang lebih sederhana.

Menghibur

Dengan internet, ada banyak hal yang bisa dilakukan, termasuk bermain games online, stalking sosial media, menonton video YouTube dan lainnya. Bukankah itu hal yang menyenangkan?

Tentu saja. Dengan intrnet, media hiburan apapun bisa anda akses dengan mudah. Contohnya saja dengan YouTube, anda bisa mencari dan menonton jutaan video lucu yang bereda disana. Sudah pasti video-video tersebut akan membuat anda tertawa terpingkal-pingkal.

Mempermudah Pekerjaan

Istilah dengan internet, segalanya jadi mudah, sepertinya bukan isapan jempol belaka. Pasalnya, internet menyediakan jutaan informasi yang bisa anda akses sesuai dengan kebutuhan, termasuk urusan pekerjaan.

Contohnya, ketika anda membutuhkan tiket utuk perjalanan bisnis, anda bisa langsung melakukan pemesanan tiket secara online di biro perjalanan. Atau bahkan anda bisa melakukan panggilan video call atau mengedit bersama file secara online bersama dengan rekan kerja lainnya.

Selain itu, masih banyak alasan lainnya yang menyebabkan kenapa internet begitu berharga untuk kehidupan. Tapi ingat, jangan berlebihan. Anda boleh mengandalkan internet, tapi jangan sampai ketergantungan, Ok!

Sumber :
http://bit.ly/1UarkpF
http://bit.ly/2aJti3v
http://bit.ly/2au5kIG

Alat Pacu Jantung Terbaru Cuma Seukuran Kail Ikan

Your Image alt

Tidak dapat dibantah lagi, perkembangan zaman kini telah menyebar ke berbagai sendi kehidupan manusia, termasuk ke dalam bidang kedokteran. Salah satu buktinya adalah lahirnya sebuah alat pacu jantung yang hanya berukuran sepersepuluh kali lebih kecil dari ukuran pemacu jantung tradisional.

Dengan alat pacu jantung ini, Dr Uwais Mohamed, dokter ahli jantung, prosedur operasi dengan denyut jantung tidak teratur akan semakin mudah dilakukan. Tidak hanya itu, alat ini pun telah menandai lahirnya peradaban baru dunia kedokteran yang lebih canggih.

Mengusung nama, alat pemacu jantung ini tanpa harus melalui prosedur operasi invasif. Selain itu, alat ini pun tidak membutuhkan baterai, dan akan bekerja dibawah tulang selangka , dan akan memungkinkan pasien dapat melakukan tes seperti MRI resolusi tinggi.

Uniknya lagi, alat pacu jantung ini ukurannya tidak jauh beda dengan ukuran pil vitamin, atau mata kail, dan bisa dimasukan melalui pembuluh vena di lutut. Setelah itu, alat acu ini pun kemudian akan didorong menuju ke jantung di mana kaitannya akan ditempatkan tepat dalam posisinya.

Medtronic Micra Transcatheter Pacing System pun sudah dibekali dengan baterai built-in dan akan memberikan impuls listrik lewat elektroda di bagian ujungnya, yang berfungsi sebagai pembantu pengatur irama denyut jantung.

Dilansir dalam australiaplus.com, Dr Mohamed, menyatakan jika salah satu studi percobaan utama mengenai perangkat ini, diketahu ada pengurangan risiko komplikasi hingga 50 persen ketimbang menggunakan alat pacu jantung tradisional yang saat ini masih banyak digunakan.

Di Australia sendiri alat ini diuji coba pertama kali kepada Graeme Layton (69 tahun), asal Victoria. Ketika itu, Graeme merasa tidak percaya jika alat ini bisa mempermudah prosedur operasi yang akan dijalaninya. Menurutnya, alat pacu ini terlihat seperti umpan pancing yang sangat bagus.

Lebih lanjut lagi, Graeme menyatakan jika dirinya dan istrinya sangat senang dengan hasil prosedur yang dilakukan bersama dengan Medtronic Micra Transcatheter Pacing System. So, bagaimana menurut anda tentang alat baru super canggih ini?

Sumber :
http://bit.ly/2aOg7N4
http://bit.ly/2awrojA
http://bit.ly/2aOh0VC

Waspada Keyboard Komputer Juga Bisa Jadi Sarang Kuman

Your Image alt

Karena sering terjamah, keyboard komputer atau lapotop memang selalu terlihat bersih. Terlebih untuk sebagian besar keyboard komputer, kebanyakan menggunakan warna hitam yang memang cukup sempurna untuk menyembunyikan kotoran yang menepel di permukaannya.
Tapi apakah kamu yakin keyobaord komputer kamu benar-benar bersih?

Nggak menjamin lho! Seperti dilansir dalam Mirror.co.uk, menurut sebuah penelitian terbaru yang dilakukan CBT Nuggets, menemukan sebuah fakta yang menyatakan jika keyboard komputer sebenarnya merupakan tampat yang jorok, bahkan merupakan sarangnya kuman dan bakteri.

Dalam penelitian ini, tim peneliti mengamai jumlah kuman dan bakteri dalam keyboard komputer dengan cara mengusap beberapa keyboard komputer di kantor. Setelah itu, mereka pun kemudian menghitung rata-rata jumlah satuan pembentukan koloni bakteri dan kuman di dalamnya.

Luar biasa, dalam analisis laboratorium menyebutkan jika rata-rata bagian yang diusap mengandung bakteri 243 lebih banyak ketimbang bakteri tang didapat dari mainan hewan peliharaan. Beberapa bakteri yang paling banyak ditemukan adalah, cocci gram positif, bakteri yang ditemukan dalam penyakit pneumonia.

Tidak hanya itu, para peneliti pun menyebutkan jika keyboard komputer ataupun laptop diperkirakan 20 ribu kali lebih kotor ketimbang toilet duduk. Hal ini membuktikan jika apa yang terlihat selama ini cukup bersih, justru sebenarnya jauh dari kata bersih.

Tidak hanya di keyboard laptop atau komputer saja, ternyata bakteri pun banyak ditemukan dalam perangkat yang tampak bersih lainnya, seperti di mouse komputer sampai dengan smartphone. Hal inilah yang menyebabkan para peneliti bisa menyimpulkan jika bakteri dan kuman sejatinya ada dimana-mana.
Lantas, kenapa bisa seperti ini?

Mungkin kalian bingung bagaimana mungkin tempat yang terlihat bersih bisa menjadi sarang kuman. Well, usut punya usut ternyata hal ini berkaitan dengan kebiasaan para pengguna komputer yang jarang sekali membersihkan keyboard dengan menggunakan tissue antiseptik.

Padahal selama bertahun-tahun, kita sudah terbiasa mengetik tanpa berfikir apakah tangan kita ini bersih atau kotor. Bahkan sangat jarang ada orang yang menyempatkan diri untuk mencuci tangan dulu sebelum akhirnya mulai bersentuhan dengan keyboard.

Penyebab lainnya, debu dan polusi sangat sulit untuk dihindari. Tidak jarang partikel-partikel kecil ini membawa beberapa jenis bakteri, yang kemudian menepel di permukaan keyboard, hingga akhirnya mereka beranak pinak dan membentuk koloni.

Untuk mengatasinya, mulailah untuk rutin mengelap permukaan keyboard dengan menggunakan tissue antiseptik. Jangan lupa, pastikan juga keyboard kamu selalu dibersihkan dari debu dan kotoran dengan cara menyedotnya menggunakan vacum cleaner.

Sumber:
http://bit.ly/2gDanXr
http://bit.ly/2g0hE3A
http://bit.ly/2g0h85r

Tubuh Lebih Langsing Cuma dengan Jalan Kaki

Your Image alt

Jika ingin olahraga yang aman bagi tubuh, anda bisa memilih jalan kaki. Mungkin sebagian orang berpikir apakah cukup efektif dengan hanya berjalan kaki saja? Dibandingkan dengan aerobic atau boxing atau yang paling sederhana berlari? Faktanya, olahraga berjalan kaki sangat bagus dan melancarkan aliran darah. Tidak ketinggalan, yang pastinya menurunkan berat badan.

Tidak dapat dipungkiri lagi bahwa berjalan kaki bukan olahraga favorit karen banyak orang cenderung memilih lari untuk membakar lemak. Untuk orang yang sudah menjalani olahraga secara teratur, lari bisa disebut sebagai olahraga efektif tetapi untuk yang baru memulai kebiasaan untuk berolahraga, berjalan kaki dirasa cukup sebagai permulaan. Ini beberapa alasan kenapa anda harus memilih berjalan kaki sebagai olahraga dan tipsnya.

– Berjalan kaki bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. Jika anda sedang berjalan-jalan di supermarket, itu pun termasuk olahraga. Ataupun anda sudah menentukan tempat khusus untuk jalan kaki, misalkan mengelilingi lapangan atau kompleks perumahan.

– Jika sudah di setting goal, maka niscaya akan efektif. Ada seorang penderita obesitas yang punya berat 274 kg. Dia mempunyai target untuk berjalan kaki setiap akan pergi untuk membeli snack di pasar swalayan. Untuk menuju swalayan, dia harus berjalan sejauh 1,6 km saja, tetapi apakah yang terjadi? Tanpa sadar, dalam sehari, dia berjalan 3x ke swalayan, artinya sudah 9 km dia berjalan kaki dalam sehari. Hasilnya fantastis, bobotnya turun sebanyak 138 kg.

– Gunakan alas kaki nyaman. Jika anda memilih olahraga berjalan kaki, jangan lupa untuk memilih alas kaki yang bisa melindungi mata kaki anda. Biasanya di toko sepatu ada beberapa pilihan tujuan sepatu tersebut. Sol yang tebal dan empuk bisa jadi pilihan.

– Untuk kecepatan, coba lah untuk mulai berjalan dengan kecepatan lambat, lama kelamaan tingkatkan kecepatan jalan anda. Postur tegap dan perut ditarik serta tungkai kaki senyaman mungkin bergerak. Untuk mengiringi langkah anda, setel lah musik pengiring jalan kaki anda. Dari yang musik pelan sampai punya beat bisa membuat jalan kaki anda menyebangkan.

– Anda ingin lemak punggung dan lengan berkurang? Gerakkan lengan anda dengan dorongan seiring gerakan kaki. Fakta berbicara bahwa ukuran pinggang juga bisa dikurangi. Ayunan tangan seiring dengan kaki bisa menyebabkan putaran terjadi di pinggang sehingga bisa memberikan kerampingan di tubuh bagian bawah.

– Lakukan secara teratur dan konsisten. And bisa memulainya selama 30 menit per 3x seminggu. Atur kecepatan anda dan jaga keamanan diri. Jika harus mendengarkan musik, tetaplah terjaga akan lingkungan sekitar.

Pakailah pula pakaian yang membuat anda nyaman sehingga keringat mudah terserap. PIlih bahan kaos atau training dan jangan lupa membawa botol minum untuk manggantikan mineral yang hilang.

Sumber:
http://bit.ly/2c7vFLF
http://bit.ly/2cl7mby
http://bit.ly/2d7gNwY
http://bit.ly/2cBSwyx

Lakukan Ini 30 Menit Selepas Olahraga

Your Image alt

Apakah anda suka berolahraga? Jika iya, maka tahapan berolahraga itu sendiri harus diperhatikan. Terlebih lagi tahapan sesudah olahraga. Selama 30 menit sesudah melakukan olahraga, anda wajib menjalani pendinginan yang ternyata punya manfaat kesehatan yang sama pentingnya dengan olahraga intinya sendiri. Yuk simak detail pendinginannya disini.

Apa yang harus anda Lakukan di 10 menit Awal Pendinginan?

Anda harus melakukan peregangan. 10 menit diawal peregangan merupakan kondisi saat otot masih hangat sesudah bergerak. Sebelum otot itu dingin, sebaiknya peregangan dilakukan karena 30 menit oto baru dalam keadaan dingin. Nah lebih berbahaya lagi ketika kita melakukan peregangan saat otot sudah dingin yaitu resiko otot kram maupun cidera.

Setelah peregangan dilakukan di 10 menit pertama, lalu apa yang harus dilakukan?

Ketika sebagian orang memilih mandi karena tubuh dalam keadaan panas, and sebaiknya berganti baju terlebih dahulu. Pasti pakaiannya berpeluh keringat. Ingat, bakteri dan jamur suka sekali hidup di tempat-tempat seperti itu. Akan lebih menyejukkan jika anda melap badan anda dengan handuk kecil yng sudah dibasahi, dahulukan bagian wajah.

Ketika tubuh sudah segar, bolehkah saya makan?

Ketika berolahraga, energi yang dikeluarkan sangat banyak. Ada baiknya sesudah berolahraga anda mengkonsumsi makanan sehat sehingga energi pulih. Akan tetapi perlu diingat juga konten makanan yang dimakan. Sesuaikan nutrisi sesuai diet anda. Perbanyak serat seperti sayuran dan buah serta vitamin serta vitamin.

Olahraga tanpa asupan makanan bisa menyebabkan anda sakit. Makanan pun harus disesuaikan dengan tujuan anda berolahraga. Karbohidrat dan protein harus dalam perbandingan 1:1. Namun jika hanya ingin punya berat badan stabil, anda bisa menaikkan perbandingan karbohidrat dan protein sebanyak 3:1.

Apa sajakah tipe-tipe gerakan pendinginan sesudah berolahraga?

– Seated Hamstring Streth.

Dengan posisi duduk dan kaki lurus ke depan, kedua tangan berusaha meraih ujung kaki. Jika belum bisa sampai ujung kaki, anda cukup memegang sampai lutut atau tulang kering.

– Quad Stretch

Quad stretch ini berguna untuk meregangkan otot paha depan. Anda bisa berada pada posisi berdiri dan memegang kaki kanan dari belakang. Bergantian dengan kaki kiri, anda bisa berpegangan dengan tembok untuk keseimbangan.

– Shoulder Stretch

Sesudah berolahraga yang memaksimalkan gerak punggung, anda bisa melakukan shoulder stretch. Arahkan tangan kanan anda ke sisi kiri dengan menggunakan tangan kanan, begitu juga sebaliknya. Rasakan peregangan di bahu kanan dan kiri. Otot bahu merupakan tumpuan tulang belakang oleh karena itu peregangan pada otot ini adalah wajib.

Kalau pelu, iringi juga peregangan otot anda dengan lagu yang santai sehingga irama jantung kembali ke detak normal. Lakukan peregangan dengan merasakan otot yang diregangkan. Lakukan dengan perlahan dan hati-hati. Peregangan yang tidak dilakukan dengan hati-hati akan menyebabkan otot cedera.

Sumber:
http://bit.ly/2dfCiMj
http://bit.ly/2cQfZgy
http://bit.ly/2d9NCOo
http://bit.ly/2dfACT6

Pilihan Filter Instagram Ternyata Bisa Deteksi Depresi

Your Image alt

Instagram merupakan social media yang menampilkan foto-foto terbaik tentang berbagai tempat di seluruh dunia. Berbagai hal bisa dipromosikan melalui instagram. Banyak tempat wisata yang justru dikenal karena beberapa orang mempromosikannya via instagram. Ditambah lagi, filter foto yang ada di instagram membuat tampilan foto jadi lebih mempesona.

Akan tetapi pernahkah terpikir oleh anda bahwa filter instagram ternyata mendeteksi perasaan anda saat itu. Penelitian menunjukkan bahwa bahkan ketika seseorang berada dalam kondisi depresi atau tidak bisa ditunjukkan oleh filter instagram tersebut. Bagaimana caranya? Mari kita lihat.

Ketika terkena depresi, orang cenderung untuk memilih filter gelap dengan kecenderungan biru. Selain itu filter yang hitam putih juga favorit orang yang depresi. Berbeda dengan orang yang berpikiran positif dan lebih ceria, para orang-orang depresi tidak akan memilih filter yang memiliki warna beragam dan cerah.

Analisa ini mengambil sampel dari beberapa akun instagram sebanyak 160 akun. Dari situ terbukti bahwa hampir sekitar 70% pengguna instagram yang memilih filter suram berada pada keadaan depresi. Dengan bantuan komputer dan kemampuan AI (Artificial Intelegence) yang dilengkapi pleh aplikasi pendeteksi pengguna filter, sistem tersebut menyeleksi pengguna yang menggunakan filter cerah maupun suram.

Keakuratan sistem ini mungkin bisa dapat diragukan. tetapi biasanya sebelum terbukti depresi , para orang terdekat bisa langsung mengetahui nya dan melakukan tindakan lebih lanjut. Depresi bisa ditindaklajuti dengan penanganan sedini mungkin. Akan tetapi bisa juga melanggar privasi orang. Bayangkan seseorang bisa memanfaatkan hal tersebut dan menggunakannya untuk mendapatkan uang.

Mood atau tema dari foto yang diposting dari instagram juga bisa memperlihatkan apakah seseorang depresi. Penelitian juga menanyakan kepada beberapa responden tentang foto-foto yang diposting para akun objek penelitian apakah suasana foto nya menunjukkan suasana hati yang senang, sedih atau marah.

Gejala yang perlu di deteksi juga yaitu frekwensi penggunaan filter. Bagi orang depresi, mereka jarang mengganti filter untuk disesuaikan dengan gambar yang diposting melainkan tetap monoton dengan pilihannya. Sedangkan orang yang jiwa dan kepribadian normal hobi mengganti filter dengan filter terang dan pas dengan mood gambar.

Walaupun begitu gejala depresi tidak boleh diremehkan. Seseorang yang depresi harus meminta pertolongan ataupun orang terdekat menolong untuk mencarikan psikolog. Walaupun gejala depresi bukan hanya bisa diidentifikasi lewat instagram, banyak gejala yang juga bisa teridentifitkasi dengan pergaulan sehari-hari, seperti tertutup atau perubahan emosi terlalu cepat. Kalau masih dalam tahapan belum parah, anda bisa mengajak dan berteman lebih dekat. Ajak bicara secara personal untuk menceritakan masalah yang menyebabkan ia depresi. Dengan begitu, depresi yang ia derita tidak akan terlalu parah dan masih bisa ditolong.

Sumber:
http://bit.ly/2d3mU9s
http://bit.ly/2cYgwiB
http://bit.ly/2cIw8IT
http://bit.ly/1qnKwa6